
Gita Laut atau Gerakan Cinta Laut tahun 2024 diselenggarakan di Pantai Bugel, Kalurahan Bugel, Kapanewon Panjatan, Kabupaten Kulon Progo pada Sabtu (11/11/2024). Kegiatan ini diselenggarakan oleh Pemerintah Daerah Daerah Istimewa Yogyakarta melalui Dinas Kelautan dan Perikanan dengan mengusung tema “ Sampah Plastik Tiada, Ekosistem Terjaga”. Gita Laut merupakan acara rutin tahunan, yang diselenggarakan untuk menumbuhkan kesadaran seluruh elemen masyarakat, mengenai pentingnya menjaga kelestarian laut, terutama dari pencemaran sampah.
Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan DIY, Bayu Mukti Sasongko mengatakan kegiatan Gita Laut ini diikuti sekitar 1000 peserta dari nelayan dan masyarakat dengan tujuan sebagai edukasi kesadaran nelayan dan masyarakat akan pentingnya menjaga laut agar tetap bersih.
Gita Laut didanai dari anggaran Dana Kaistimewaan DIY dan dilaksanakan dengan serangkaian acara. Acara dimulai dengan apel pagi dan dilanjutkan aksi bersih pantai di sekitaran Pantai Bugel. Kegiatan bersih pantai ini merupakan implementasi dari komitmen pelestarian ekosistem laut dalam Gita Laut 2024.
Usai aksi bersih laut, disediakan stand makanan gratis berupa snack olahan ikan. Terdapat juga pameran produk hasil kelautan dan perikanan oleh para pelaku UMKM dari beberapa daerah di Kulon Progo. Mereka menyajikan produk olahan ikan seperti keripik ikan, burger ikan, pepes, steak ikan, serta snack ikan lainnya. Hal ini membuka peluang bagi pelaku UMKM lantaran dapat mengenalkan produk hasil olahan ikan kepada masyarakat melalui kegiatan Gita Laut ini.
Selain itu juga dilakukan eksibisi perahu nelayan, penyerahan hadiah lomba dan hibah serta penandatangan prasasti. Acara ditutup dengan doorprize dan hiburan musik. (ap)
Video Dokumentasi Kegiatan (klik link di bawah ↓↓)
https://www.instagram.com/reel/DCOUCcOSI3C/?utm_source=ig_web_copy_link&igsh=MzRlODBiNWFlZA==


