Kegiatan penjaringan dan penyaringan pamong kalurahan (Dukuh IX) sampai pada tahapan pelaksanaan ujian tulis, Selasa (12/7/22). Ujian tulis dilaksanakan pagi hingga menjelang tengah hari di aula Kalurahan Bugel dan diikuti oleh sebanyak 4 orang calon dukuh yang lolos proses seleksi administrasi sebelumnya. Ujian tulis ini mencakup Ujian Kemampuan Dasar (UKD) dan Ujian Kemampuan Verbal (UKV) yang dibagi dalam dua sesi ujian.
Ujian dilaksanakan dalam suasana tenang di bawah pengawasan tim penguji dan pengawas. Tim penguji (pembuat soal dan pengoreksi) dari LPPM UNY hadir sebanyak 7 orang sedangkan tim pengawas berasal dari beberapa perwakilan tokoh masyarakat. Hadir pula turut mengawasi dan meninjau pelaksanaan ujian, beberapa tamu undangan dari Dinas PMD Dalduk dan KB, Kapanewon Panjatan, Koramil Panjatan, Polsek Panjatan, BPK, LPMK, Babinsa, Bhabinkamtibmas, pamong Kalurahan Bugel serta tim penjaringan dan penyaringan pamong kalurahan.
Selain UKD dan UKV, unsur penilaian juga menimbang tingkat pendidikan calon, pengabdian dan pengalaman di Lembaga Kemasyarakatan Kalurahan dan atau Pemerintahan. Peringkat tertinggi dari beberapa unsur penilaian tersebut diraih oleh Siti Muslichah dengan skor total 67,6 mengalahkan tiga peserta lain. Setelah tahapan ujian, jika tak ada pengajuan keberatan, masih ada tahapan lain yang harus dilalui yakni pengajuan rekomendasi dan pelantikan bagi calon untuk dapat secara resmi bergabung dalam keluarga besar pamong Kalurahan Bugel sebagai Dukuh IX.(teguh/red)