You must have JavaScript enabled in order to use this theme. Please enable JavaScript and then reload this page in order to continue.
Loading...
Logo Kalurahan Bugel
Kalurahan Bugel

Kap. Panjatan, Kab. Kulon Progo, Provinsi DI Yogyakarta

Selamat Datang di Website Resmi Kalurahan Bugel, Kapanewon Panjatan, Kabupaten Kulon Progo

Bugel Tebar Benih Ikan Festival Jaga Kaliku

Redaksi 09 Mei 2023 Dibaca 871 Kali
Bugel Tebar Benih Ikan Festival Jaga Kaliku

Menjaga lingkungan dan mempertahankan ekosistem ikan, Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Kabupaten Kulon Progo menggelar Festival Jaga Kaliku yang didukung oleh Dana Keistimewaan. Festival ini digelar di 12 kapanewon di Kabupaten Kulon Progo. Kalurahan Bugel mewakili Kapanewon Panjatan pada Selasa (9/5/23) dalam melakukan pelepasliaran benih ikan. Kegiatan dimulai di Padukuhan Gelaran Wetan kemudian dilanjutkan ke beberapa titik sungai di wilayah Kalurahan Bugel dengan dihadiri oleh OPD terkait, Panewu Panjatan, Penyuluh BPP Panjatan, Kelompok Masyarakat Pengawas Perikanan (Pokmaswas), Polairud DIY, Lurah dan Pamong serta masyarakat.

Pokmaswas BUGEL PENI sebagai wadah masyarakat Bugel yang suka rela menjaga perairan dari tindak pelanggaran pencari ikan mendapat pembinaan dari POLAIRUD DIY. Selain itu ditekankan agar semua aparatur dan masyarakat bahu-membahu bertanggung jawab memelihara kelestarian alam (sungai).

17 ribu benih ikan yang ditebar dalam kegiatan tersebut termasuk di dalamnya benih ikan melem, tawes dan derbang dan tidak mengikutsertakan jenis-jenis ikan bersifat predator seperti nila, dan lain-lain. Festival Jaga Kaliku selain memiliki tujuan menjaga lingkungan dan ekosistem ikan, juga memiliki mata rantai pada usaha peningkatan gizi masyarakat, karena sungai-sungai akan menyediakan ikan yang cukup.(kontributor:trijoko/hartini/sari/gandung)

 

 

Beri Komentar
Komentar baru terbit setelah disetujui oleh admin
CAPTCHA Image